Pelaksanaan Pengawasan Fumigasi di Galangan Kapal PT. PAL
Surabaya (26/3), Kepala Kantor KKP Kelas I Surabaya Bapak Slamet Mulsiswanto bersama Koordinator PRL, Koordinator TU, Supervisor & Koordinator Lapangan Badan Usaha Swasta melakukan pengawasan ke lapangan pelaksanaan fumigasi kapal KM. Awu dan KM. Kelimutu di galangan kapal PT. PAL. Bapak kepala berpesan untuk senantiasa melaksanakan kegiatan sesuai dengan SOP dan memperhatikan aspek keselamatan dalam bekerja.
Pelaksanaan kegiatan fumigasi dikerjakan oleh PT. SGS dan dilakukan pengawasan oleh petugas KKP Kelas I Surabaya yang mempunyai kemampuan dan keahlian melakukan pengawasan serta pernah mengikuti pelatihan fumigasi yang di laksanakan oleh kementerian kesehatan.