Selasa, 31 Mei 2022
Dalam rangka kegiatan Pra Hari Anti Narkotika Internasional Tahun 2022 Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya bekerjasama dengan BNN Kabupaten Sidoarjo dan Lembaga Pemasyarakat Kelas I Surabaya mengadakan Vaksinasi Covid-19 bagi 1.185 Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Surabaya.

Tim dari KKP Kelas I Surabaya dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya Bapak Slamet Mulsiswanto, rombongan tim KKP Surabaya tiba di Lapas Kelas I Surabaya di sambut oleh Kepala Lapas Kelas I Surabaya Bapak Jalu Yuswa Panjang.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala BNNK Sidoarjo AKBP Drs. Tony Sugiyanto, serta Kepala BNNP Jatim Brigjen. Pol. Drs. Mohamad Aris Purnomo.

Pelaksanaan vaksin ini rencananya dilaksanakan selama 2 hari yaitu tanggal 31 Mei 2022 dan 2 Juni 2022.

Dengan mengambil tema WOD “War on Drugs” , vaksin booster ini diharapkan dapat meningkatkan serta memberikan perlindungan ekstra terhadap imunitas warga binaan.

https://www.instagram.com/p/CeS6KfOl5aP/

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

EnglishIndonesian
Scroll to Top